Senin, 24 November 2014

Teks Ulasan tentang FIlm "Crows Explode"

Crows Explode


Disutradarai oleh         : Toshiaki Toyoda
Berdasarkan                 : Crows oleh Hiroshi Takahashi
Tanggal rilis                : April 12, 2014 (Jepang)
Negara Asal                 : Jepang
Bahasa                         : Jepang


Teks Ulasan :
Misteri Hilangnya Takiya Genji di Crows Explode
            Crows Explode adalah film Jepang yang di direkturi oleh Toshiaki Toyoda. Film ini adalah film ketiga yang dibuat berdasarkan komik “Crows” yang ditulis oleh Harashi Takahashi
            Film ini menceritakan peristiwa sebulan setelah film sebelumnya yaitu “Crows Zero 2” dan juga satu semester sebelum peristiwa “Crows”. Perbedaan film ini dari fim sebelumnya adalah pemain-pemain yang hampir seluruhnya baru
            Dalam film Crows Explode ini terdapat beberapa kejanggalan, yaitu hilangnya tokoh Takiya Genji yang merupakan tokoh utama dalam dua film Crows sebelumnya. Hilangnya tokon Genji ini menyebabkan berkurangnya minat penonton yang sudah menunggu empat tahun lamanya. Pada film yang dirilis tanggal 12, April 2014 ini tokoh utamanya berubah menjadi Kaburagi Kazeo, ia adalah anak pindahan kelas tiga SMA yang berusaha untuk menjadi ketua SMAnya, yaitu SMA Suzuran. Kazeo tidak kalah kuatnya dengan Genji, bahkan Kazeo bisa menyatukan SMA Suzuran dengan SMA Kurosaki yang merupakan sekolah Rivalnya. Menurut saya juga, dalam film ini adegan perkelahiannya lebih sedikit jika dibandingkan kedua film sebelumnya.
            Meskipun banyak kekurangannya, film sekuel ke tiga dari komik Crows ini sangatlah menarik minat penontonnya, Karena dalam film ini ridak hanya menampilkan perkelahian dimana-mana. Tetapi, film ini mengajarkan untuk selalu bekerja keras tanpa mudah putus asa, dalam film ini juga mengajarkan tentang pertemanan dan kesetiaan persahabatan. Disisi lain, film ini juga menampilkan tempat dan lokasi yang belum ada di dua film sebelumnya, seperti Spa Sauna, Tempat pembuangan sampah, serta menampilkan SMA kurosaki yang belum pernah  disinggung sebelumnya.
            Yang pasti. Pemain dalam film ini suda cukup baik, buktinya mereka dapat membuat penontonnya masuk ke dalam filmnya, hal  ini dikarenakan akting para pemainnya yang sangat menyerupai kehidupan asli. Dari awal hingga akhir film ini, ceritanya sangat menarik. Ditambah dengan misteri perkelahian Genji dengan Rinda-Man yang selalu dipotong di kedua film sebelumnya
            Meskipun banyak kekurangan dalam film ini. Saya tidak kecewa pada film Crows Explode ini. Karena, film ini berbeda dengan film laga lainnya, karena aktingnya yang menyerupai kehidupan asli. Film ini mengandung banyak adegan perkelaian. Sehingga, kurang baik jika anak kecil melihat film ini tanpa dampigan orang dewasa. Jika kita melihat film ini, sebaiknya jangan meniru adegan yang negatif karena film ini hanya fiksi belaka



BY : StalkerAlay
Cocok untuk murid kelas 7 SKS & kelas 8 kurikulum 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar